Asal-usul kata Imlek yang hanya ada di Indonesia

Asal-usul kata Imlek yang hanya ada di Indonesia
Asal-usul kata Imlek yang menjadi istilah Tahun Baru China yang cuma digunakan di Indonesia saja.

Tahun Baru China atau Imlek tak terasa telah tiba. Tahun ini, Imlek jatuh pada hari Sabtu, 25 Januari 2020.

Tahun baru China ini tercatat mulai dari, era kepemimpinan Bapak Abdurrahman Wahid nama terkenalnya yaitu Gus Dur, Imlek selalu dirayakan dengan semarak oleh mayoritas kalangan Tionghoa di Indonesia.


Lantas, mengapa perayaan ini disebut Imlek?

Saatnya, cari tahu selengkapnya tentang asal-usul Imlek ini

Kepala Kajian dan Riset Asosiasi Peranakan Tionghoa Indonesia (Aspertina)

Aji Bromokusumo menyebut, sebutan Imlek lahir melalui proses serapan penduduk Nusantara terhadap istilah Hokkian, “yin li”.

“Imlek berasal dari kata yin li, artinya lunar calendar.

Tahun baru China itu sama dengan tahun baru Islam karena dihitung berdasarkan peredaran bulan,” ucap Aji.

Sebutan Imlek ternyata hanya bisa ditemui di Indonesia.

Bahkan, di China sendiri, istilah untuk perayaan ini disebut sebagai “chunjie” yang secara bebas dapat diterjemahkan sebagai festival menyambut musim semi.

“Kalau di Indonesia disebut demikian jadi aneh, karena Indonesia tidak punya musim semi,” tambahnya.

Di samping itu, beberapa kalangan keturunan Tionghoa di Indonesia pun kerap menyebut Tahun Baru Imlek sebagai “sincia”.

Penyebutan tersebut sama-sama diserap dari dialek Hokkian untuk menyebut “xin zheng” yang dibaca “sin ceng”.
Di tempat terpisah, masih menurut Aji, istilah “xin zheng” merupakan singkatan dari istilah “xin zheng yue” yang berarti “bulan pertama yang baru”.

Istilah “zheng yue” sendiri, yang berarti “bulan pertama”, jika diucapkan dalam dialek Hokkian akan berbunyi “cia gwe”.
Maka, penyebutan “sincia” merupakan pelafalan ringkas alias kependekan dari istilah-istilah tadi.

Berikut ini kumpulan ucapan selamat Tahun Baru Imlek dihimpun dari berbagai sumber

1. May the year of Pig brings the happiness and best wishes in this big year. Happy Chinese New Year!

Artinya: Semoga di tahun babi ini membawa kebahagiaan dan harapan-harapan terbaik pada tahun besar ini. Selamat Tahun Baru Imlek!

2. Happy Chinese New Year. May all your wishes come true.

Artinya: Selamat Tahun Baru Imlek. Semoga semua harapanmu menjadi kenyataan.

3. Best wishes for the holidays and happiness throughout the Chinese New Year.

Artinya: Harapan yang terbaik untuk liburan ini dan kebahagiaan sepanjang Tahun Baru Imlek.

4. Happy Chinese New Year! Don’t forget to always welcome the new morning with a smile on your face, a new spirit, love in your heart, and good thoughts in your mind.

Artinya: Selamat Tahun Baru Imlek! Jangan lupa untuk selalu menyambut pagi hari yang baru dengan senyuman di wajah, jiwa yang baru, kasih sayang di hati Anda, dan pikiran baik di pikiranmu.

5. With each passing moment, let us embrace this Chinese New Year with a brighter and more joyous future. Happy Chinese New Year!

Artinya: Dengan setiap saat yang berlalu, mari kita sambut Tahun Baru Imlek ini dengan masa depan yang lebih terang dan lebih bahagia. Selamat Tahun Baru Imlek!

6. Hope the rising sun bring happiness, joy, and luck. Happy Chinese New Year.

Artinya: Berharap matahari yang terbit memberikanmu kebahagiaan, kesenangan, dan juga keberuntungan. Selamat Tahun Baru Imlek.

7. Gong Xi Fat Chai! Hope you always get happiness, properity and full of luck in this pig year.

Artinya: Gong Xi Fat Chai! Semoga kamu mendapat kebahagiaan, kesejahteraan, dan semua keberuntungan di tahun babi ini.

8. Wishing you succes in your family career and happiness. Happy Chinese New Year 2020.

Artinya: Berharap kesuksesan di keluarga, karir, dan kebahagiaan. Selamat Tahun Baru Imlek 2020!

9. Good luck and great success in the upcoming lunar new year 2020. Harmony bring wealth.

Artinya: Semoga beruntung dan sukses di Tahun Baru Imlek 2020. Harmpno akan membawa kesejahteraan.

10. As you take a step into this Chinese New Year, may God’s blessings guide you through your limitations and help you rise higher above your weaknesses.

Artinya: Saat kamu mengambil langkah di Tahun Baru Imlek ini, semoga keberkahan Tuhan menuntunmu melalui batasan dan membantumu melampaui kelemahan.

11. Wishing you all the good fortune on this Chinese New Year.

Artinya: Semoga kamu mendapatkan semua keberuntungan yang baik di Tahun Baru Imlek ini.
12. May the joy and happiness around you today lasts forever and always. Happy Chinese New Year.

Artinya: Semoga kebahagiaan dan keceriaan di sekitarmu hari ini bertahan selamanya dan selalu. Selamat Tahun Baru Imlek.

13. Let’s welcome the Chinese New Year with a big heart, high spirit, and a bunch of love. Happy celebrating!

Artinya: Mari sambut Tahun Baru Imlek dengan hati yang besar, semangat yang tinggi, dan penuh dengan cinta. Selamat merayakan!

14. Another year gone by, another year about to start and another set of opportunities being provided to you for realizing all your unfulfilled dreams in this Chinese New Year.

Artinya: Satu tahun telah berlalu, satu tahun lagi akan dimulai dan banyak kesempatan diberikan kepadamu untuk mewujudkan semua mimpi yang tak terpenuhi di Tahun Baru Imlek ini.

15. May this Chinese New Year bring in your life joys that never fade, hopes that never die, and strength that never weakens.

Artinya: Semoga Tahun Baru Imlek ini membawa kebahagiaan yang tidak pernah hilang, harapan yang tidak pernah mati, dan kekuatan yang tidak pernah melemah di kehidupanmu.

Demikian,asal usul kata imlek yang hanya ada di Indonesia. Terima kasih atas kunjunganya. Semoga dapat menambah pengetahuan kita.

0 Response to "Asal-usul kata Imlek yang hanya ada di Indonesia"

Post a Comment

Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar dengan Bijak