Merasa Kesal Ketika ada Yang Memberikan Masukan

Memberikan Masukan
Bismillahirrahmanirrahim
Segala puji hanya milik Allah Subhanahu wa ta'ala shalawat dan salam semoga tercurah kepada junjungan kita nabi Muhammad shalallahu alaihi wa sallam keluarga sahabat dan para pengikutnya yang setia dan istiqamah.

Mengapa kita terkadang merasa kesal ketika diberi masukan dari seseorang?

Mungkin karena kita merasa sudah yang paling baik dan benar, lantas (merasa) tak perlu lagi untuk diberi masukan. Ini juga bisa jadi karena kita merasa sudah bersusah payah dengan mengerahkan segala daya upaya, tapi malah mendapatkan reaksi yang tidak sesuai dengan prediksi. Bisa juga karena cara pemberi masukan yang membuat seakan semua yang sudah kita lakukan sama sekali tidak ada artinya.

Kalau kita coba pilah penyebabnya terbagi menjadi dua, yakni penyebab dari dalam diri dan luar diri. Kita coba lihat dari penyebab yang ada dalam lingkaran pengaruh kita, yakni penyebab yang berasal dari dalam diri. Untuk penyebab dari luar diri, itu adalah sesuatu yang mungkin ada di luar kendali kita. Kita coba fokus pada area yang bisa kita perbaiki dulu ya.

Pada intinya, kita merasa kesal karena merasa tidak dihargai. Kalau kita lihat dari sudut pandang yang berbeda, merasa tidak dihargai ini adalah salah satu wujud dari pikiran negatif jelas tidak baik. Pikiran negatif kita akan reaksi dari luar (pemberi masukan). Coba kita pakai sudut pandang lain. 

Bagaimana jika kita melihat itu sebagai media kita belajar. Belajar untuk bisa melihat berbagai hal dari sisi positif dan belajar untuk bisa meningkatkan kemampuan atau keterampilan kita dalam bidang pekerjaan kita. Kalau bahasa lainnya adalah belajar mental dan konten. 

Sekarang kalau kita tetap memandang masukan sebagai sebuah kritik yang melukai harga diri kita, ini hanya akan membuat kita kehilangan motivasi dalam bekerja. Kehilangan motivasi ini bisa berpengaruh kepada keseharian kita lainnya. Padahal kita sadari bukan jika dunia pekerjaan ini bukanlah terjadi satu atau dua hari saja, tapi ada lima hari dalam satu minggu!

Sudut pandang mana yang akan kamu pilih? Rasa kesal adalah salah satu rasa yang hadir dalam hidup kita. Itu adalah wajar ketika kesal menjadi respon awal kita dalam menerima masukan. Tapi selanjutanya hendaknya kita memilih sudut pandang yang sesuai dalam menyikapinya. Hal ini bukan hanya berlaku untuk urusan pekerjaan kantor saja. Hal ini bisa kita terapkan dalam berbagai situasi. Ketika kita berinteraksi dengan anggota keluarga, sahabat, dan berbagai lingkungan sosial lainnya.

Semoga tulisan ini bermanfaat, terimakasih telah membaca, dan terimakasih atas kunjunganya

0 Response to "Merasa Kesal Ketika ada Yang Memberikan Masukan"

Post a Comment

Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar dengan Bijak