Manfaat Jeruk Purut Bagi kesehatan Tubuh

Manfaat Jeruk Purut Bagi kesehatan Tubuh
Tentunya sudah banyak yang tahu dengan buah jeruk yang sudah tidak diragukan lagi kasiatnya. Diketahui memiliki banyak jenis, jeruk yang tumbuh di Negara Indonesia dengan baik. 

Memiliki rasa yang kecut/asam, jeruk purut cocok digunakan sebagai penambah cita rasa masakan. Tapi tahukah jeruk purut ternyata memiliki khasiat yang sangat baik bagi kesehatan tubuh.

Tak hanya air perasannya saja, kulit dan daun jeruk purut pun tak kalah kasiatnya dan manfaatnya. Informasi yang didapat dari healthbenefitstimes berikut  khasiat jeruk purut bagi kesehatasn tubuh diantaranya yaitu:

1. Melancarkan pencernaan

Jeruk purut mengandung anti-inflamasi yang dapat merangsang sistem pencernaan. Maka, ketika kita mengalami sembelit atau gangguan pencernaan, jeruk purut dapat mengatasi kondisi tersebut dan membuat usus bersih kembali. 

Lebih dari itu, jeruk purut dipercaya dapat mencegah masalah pencernaan yang lebih serius seperti kanker kolorektal, wasir, atau tukak lambung.

2. Mengurangi stres

Minyak dari jeruk purut bisa dimanfaatkan sebagai aromaterapi. Dengan menghirup uap aromaterapi jeruk purut dapat stres dan kecemasan sehingga tubuh serta pikiran kembali tenang.

3. Meningkatkan kesehatan mulut

Kulit dan daun jeruk purut bermanfaat untuk meningkatkan mulut. Caranya, gosokkan daun jeruk purut ke gusi guna menghilangkan bakteri berbahaya yang menumpuk di mulut. 

Sementara untuk minyak yang diekstrak dari jeruk purut bisa dicampur dengan pasta gigi organik dan obat kumur agar kesehatan mulut dan gusi semakin kuat.

4. Perawatan kulit

Rasa asam yang ada di jeruk purut dapat membantu menetralkan radikal bebas, yang masuk ke dalam tubuh. Adanya antioksidan pada jeruk purut juga bisa memperlambat kerusakan sel dan mengurangi munculnya tanda penuaan, bekas luka, serta jerawat.

5. Meningkatkan imun

Antibakteri dan antioksidan dalam jeruk purut efektif untuk meningkatkan sistem imun. Mengonsumsi jeruk purut dapat membantu mencegah berbagai penyakit pencernaan.

6. Mendetoksifikasi darah

Minyak dari jeruk purut dapat digunakan untuk mendetoksifikasi darah. Senyawa volatil dari jeruk purut dikenal bisa menghilangkan patogen atau agen asing dalam darah. 

Juga membantu hati dan sistem limfatik mengeluarkan zat berbahaya dan meningkatkan kesehatan secara menyeluruh.

7. Mengatasi peradangan

Khasiat lain dari jeruk purut bisa mengurangi peradangan bagi penderita rematik, radang sendi, edema, dan asam urat. 

Caranya, kita bisa manfaatkan jusnya, daun atau pun ekstrak minyak secara topikal pada area yang sakit. Selain itu, konsumsi pula buahnya untuk mendapatkan efek yang sama.

8. Menyehatkan rambut

Jus dan daun jeruk purut diyakini bermanfaat sebagai perawatan rambut. Untuk memperlambat kebotakan terutama pada pria, cobalah campurkan jus dan daun jeruknya ke kulit kepala serta rambut. 

Cara ini selain bisa memperkuat folikel, juga melembabkan kulit kepala, mencegah ketombe dan membuat rambut kembali bersinar.

9. Menyembuhkan batuk

Saat batuk, cobalah cara alami untuk menyembuhkannya salah satunya dengan jeruk purut. Campurkan jeruk purut dengan madu atau gula aren ke dalam air hangat. Vitamin C yang terkandung dalam jeruk purut dapat menyembuhkan batuk secara alami dan melegakan tenggorokan.

10. Menyembuhkan sariawan

Daun jeruk purut dan buahnya, kaya akan sumber vitamin C terbesar. Untuk mendapatkan manfaatnya, kita cukup konsumsi rendaman air daun jeruk purut, minumlah selagi hangat. 

Hal ini dapat mengurangi sariawan dan meningkatkan kekebalan tubuh. Itulah beberapa manfaat Jeruk Purut bagi Kesehatan Tubuh Kita semoga bermanfaat terima kasih telah berkunjung.

0 Response to "Manfaat Jeruk Purut Bagi kesehatan Tubuh"

Post a Comment

Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar dengan Bijak