Manfaat Jamur Tiram Bagi Kesehatan

 

Jamur merupakan tumbuhan tingkat rendah yang tidak berklorofil sehingga dalam memenuhi kebutuhan makananya sangat tergantung dari luar, misalnya sebagai saprofitik atau parasitik. 


Jamur banyak tumbuh pada musim hujan dikayu-kayu yang lapuk, serasah, maupun tumpukan jerami dan akan segera mati bila musim kemarau telah tiba. 

Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, manusia telah mampu membudidayakan jamur dalam medium buatan.

Di antara makanan yang sehat untuk dikonsumsi adalah jamur. Meski tidak semua jenis jamur boleh dikonsumsi, namun sebagian jamur justru direkomendasikan untuk dikonsumsi.

seperti jamur merang, jamur tiram dan jamur kuping. Jamur pada umumnya mempunyai banyak sel ( multi seluler ) dimana cirri-ciri jamur berbeda dengan organisme lainnya baik dalam cara makan, sturuktur tubuh, pertumbuhan, maupun cara  reproduksinya. 

Tubuh jamur tersusun dari komponen dasar yang disebut  hifa, hifa membentuk jaringan yang disebut meselium. kemudian meselium membentuk jalinan-jalinan semu menjadi tubuh buah jamur

Jamur tiram putih ( Pleuratus florida ) merupakan salah satu jenis jamur yang saat ini menjadi alternatif pilihan sebagai makanan sehat yang layak di konsumsi, disamping rasanya yang lezat juga memiliki kandungan gizi yang cukup bermanfaat bagi tubuh, sehingga peluang pasar cukup menjanjikan.

Di antara jenis jamur yang dianjurkan dikonsumsi adalah jamur tiram. 

Berikut manfaat jamur yang belum diketahui :

1. Mendukung Kesehatan Jantung

Bagi anda yamh mencari sumber serat alami yang menyehatkan jantung, masukkan beberapa jamur ke dalam keranjang Anda.

Jamur memiliki kandungan serat yang tidak hanya memperlancar pencernaan tetapi berpotensi juga mendukung kesehatan jantung dengan menurunkan tekanan darah.

Kandungan beta glucan juga membantu mengendalikan gula darah untuk mengurangi risiko penyakit diabetes tipe 2.

2. Menangkal radikal bebas

Manfaat jamur tiram mengandung antioksidan bisa membantu menangkal radikal bebas. Radikal bebas sangat berbahaya bagi tubuh karena bisa memicu gangguan jantung dan kanker. 

Selain itu, antioksidan juga berperan dalam meningkatkan sistem imunitas dan melindungi kulit dari penuaan.

3. Mencegah penyakit diabetes

Selain menjaga kesehatan jantung, beta glucan juga membantu mengendalikan gula darah untuk mengurangi risiko penyakit diabetes tipe 2. 

Jamur tiram juga mengandung vitamin B yang berfungsi mendukung kinerja sel darah merah, sistem pencernaan, dan menjaga kesehatan kulit.

4. Mengatasi infeksi saluran pernapasan

Menurut penelitian pada anak-anak, manfaat jamur tiram juga bisa membantu meredakan infeksi saluran pernapasan atas karena memiliki efek anti alergi. 

Namun, efek ini masih membutuhkan pembuktian lebih lanjut untuk memastikan kebenarannya.

5. Menjaga Tulang dan Saraf lebih Sehat

Ternyata jamur tiram juga diyakini bisa membantu menjaga kesehatan tulang dan saraf karena mengandung tembaga.

Kandungan asam pantotenat yang baik untuk mendukung kinerja sistem saraf dan membantu menghasilkan hormon yang dibutuhkan.

6. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Kandungan polisakarida pada jamur tiram diketahui memengaruhi fungsi kekebalan. Kandungan zat tersebut juga bisa melawan makrofag.

7. Mencegah pertumbuhan kanker

Berdasarkan hasil penelitian, ekstrak jamur tiram memiliki sifat melawan kanker. Zat ini bekerja dengan cara meningkatkan sel imunitas tertentu.

Sehingga menekan pertumbuhan dan penyebaran tumor atau kanker di beberapa bagian tubuh seperti payudara dan usus besar. 

Meskipun ada beragam manfaat jamur tiram bagi, namun Anda harus berhati-hati dalam mengonsumsinya, terutama jika Anda alergi terhadap jamur ini. 

Usahakan untuk selalu membeli jamur tiram di pasar atau supermarket agar terjamin keamanannya. 

Jangan pernah mengonsumsi jamur tiram yang didapat langsung dari alam bebas karena berisiko menyebabkan keracunan.

Demikian Manfaat Jamur Tiram bagi kesehatan. Semoga bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan kita. Terima kasih atas kunjungannya.

0 Response to "Manfaat Jamur Tiram Bagi Kesehatan"

Post a Comment

Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar dengan Bijak