Cara Paling Mudah Parse Kode Iklan Google AdSense

parse
Bagi bloger baru pastinya masih bertanya tanya apa yang dimaksud dengan parse kode Iklan Google AdSense. apakah dibolehkan ?

Berikut ini Pengertian dari parse:

Parse adalah cara mengubah atau mengkonversi kode iklan Google AdSense  agar dapat disisipkan ke dalam template Blogger. Jika, kode iklan Google AdSense tidak di parse, maka biasanya iklan tidak akan tampil di blog. Untuk memparse kode iklan Google AdSense ini, kita hanya memerlukan yang namanya sebuah Tools Parse. Ada banyak sekali situs atau website yang menyediakan Tools Parse ini secara gratis,

Cara Parse Kode Iklan Google AdSense

Berikut ini adalah langkah-langkah dalam memparse kode iklan Google AdSense:

1. Sebelumnya harus masuk ke akun Google AdSense milik Anda.

2. Klik Menu > Iklan Saya > Unit iklan.

3. Akan muncul unit iklan yang pernah kalian buat. Silahkan klik tulisan Dapatkan kode pada unit iklan yang ingin di parse.

4. Silahkan salin (copy) kode iklan yang ada di dalam kotak lalu kunjungi Parse HTML Untuk Blogger XML Templates.

5. Setelah terbuka website nya, silahkan tempel (paste) kode iklan milik kalian di dalam kotak Tools Parse HTML. Jika sudah, silahkan klik tombol Parse.

6. Kemudian akan muncul kode iklan yang sudah di parse. Silahkan salin kode iklan tersebut lalu sisipkan ke dalam template Blogger.

Dengan begini kamu bisa dengan bebas menyisipkan kode iklan Google AdSense di template Blogger tanpa perlu khawatir lagi jika iklan yang kamu sisipkan tersebut tidak tampil di blog.

Apakah diperbolehkan untuk memparse kode iklan Google AdSense?

Tentu saja diperbolehkan, yang tidak diperbolehkan adalah mengubah isi dari kode iklan AdSense. Memparse tidak mengubah isi tetapi hanya mengubah format kode iklan AdSense agar bisa di baca oleh template Blogger.

Catatan: 
Untuk Anda pengguna platform WordPress, Anda tidak perlu untuk memparse kode iklan AdSense. Kamu bisa langsung menempelkan kode iklan AdSense di dalam tema tanpa perlu di parse terlebih dahulu. Bagi, Pengguna platform Blogger yang ingin menyisipkan iklan Google adsenya di Tempelate perlu diparse. Namun, Jika unit iklan ingin di pasang di widget, kalian tidak perlu memparse kode iklan AdSense.

Biasanya pemasangan unit iklan di widget Blogger untuk menampilkan iklan di bagian atas (head), samping kanan dan kiri (sidebar) dan bagian bawah (footer) blog. Namun, jika unit iklan ingin di pasang di dalam template Blogger, maka kode iklan AdSense harus di parse terlebih dahulu.

Biasanya pemasangan unit iklan di dalam template Blogger untuk menampilkan iklan di bawah judul artikel, tengah artikel dan akhir artikel.

Demikian Cara yang Paling mudah untuk memparse kode Iklan Google AdSense. Terimakasih Semoga bermanfaat.

0 Response to "Cara Paling Mudah Parse Kode Iklan Google AdSense"

Post a Comment

Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar dengan Bijak