Khasiat Tanaman Miana; Jawer kotok; Kentangan
Tanaman miana ini memiliki nama lain, yaitu Sigresing (Batak), Adong-adong (Palembang), Jawek Kotok (Sunda), Iler (Jawa Tengah), Ati-ati (Bugis) dan Serewung (Minahasa), yang berkasiat adalah yang daunnya berwarna merah kehitaman. Yang berwarna-warni lain cuma untuk hiasan.
Bentuk daunnya bulat melancip di ujungnya dan tepinya bergerigi. Tanaman semak ini bisa setinggi manusia.
Batangnya segi empat dan mudah patah karena lunak. Batang yang patah itu bisa ditancapkan untuk mendapat tanaman baru. Nama latin: Coleus atropurpureus Benth.
Deskripsi tanaman: Tumbuhan secara liar diladang atau dikebun-kebun bisa digunakan sebagai tanaman hias. Berbatang basah yang tingginya mencapai 1 meter.
Daunnya berbentuk segitiga atau bentuk bulat telur dengan warna yang sangat bervariasi dari hijau hingga merah ungu berbulu, dan tepinya beringgit. Bunganya berwarna merah atau putih, ungu atau kuning.
Habitat: Dapat tumbuh liar di ladang-ladang, di kebun-kebun sebagai tanaman hias. Bagian tanaman yang digunakan: Daun Kandungan kimia: Lendir; Minyak atsiri; Alkaloid; Flavonoid; Saponin.dan masih banyak lagi
Khasiat: sebagai obat wasir, obat bisul, obat demam nifas, obat radang telinga dan obat haid tidak teratur dan masih banyak lagi.
Nama simplesia: Plectranthi scutellaroidi Folia
Cara membuat obat herbal dari daun miana
- Ambil beberapa daun secukupnya untuk sekali minum, dan ambil yang masih muda dan masih segar
- Selanjutnya kamu cuci daun tersebut hingga benar-benar bersih
- Kemudian siapkan 3 hingga 4 gelas air putih dan masukkan ke dalam panci pemanas
- Lalu masukkan juga daun yang sudah kamu bersihkan
- Kamu juga bisa mencampurnya dengan daun atau bahan alami lainnya yang memang khusus untuk menyembuhkan penyakit yang kamu derita
- Lalu kamu masak air dan daun yang ada di dalam panci hingga benar-benar mendidih da hanya menyisakan satu gelas air rebusan saja
- Kamu bisa mencampurnya dengan madu murni atau gula batu agar semakin enak diminum
- Setidaknya sekali dalam sehari minum daun rebusan ini atau kamu juga bisa berkonsultasi terlebih dahulu dengan pakar herbal
Dan berikut ini ada berbagai macam penyakit yang memang bisa disembuhkan dengan meminum air rebusan daun ini. Dan bisaga untuk mencegah timbulnya penyakit.
Kasiat tanaman miana :
1. Mengobati Ambeien :
Cara pertama : Cuci 17 helai daun iler dan 7 daun ngokilo. Kupas 3 potong kunyit yang masing-masing sebesar jari lalu memarkan. Semua direbus dengan 6 gelas air sampai airnya tinggal setengah. Saring. Minum sehari sekali sebanyak segelas. Ramuan ini cukup untuk 3 hari.
Cara kedua : 17 helai dun iler, 7 helai daun handeuleum (wungu/ungu), 1/2 cangkir daun pegagan/antanan gede, dicuci, dihaluskan. Beri 1/2 gelas air, aduk. Saring dengan kain. Diminum 1x sehari.
Cara ketiga : 17 helai daun iler dicuci, direbus dengan 2 gelas air sampai airnya tinggal setengah. Saring. Diminum 1x sehari.
Cara keempat: Daun iler segar 12 helai; Daun wungu segar 7 helai; Herba pegagan segar 1 genggam secukupnya; Air secukupnya, Dipipis, Diminum 1 kali sehari 1/4 cangkir. Sembelit pada penderita ambeien: 10 helai daun iler dicuci, direbus dengan 2 gelas air sampai airnya tinggal setengah. Diminum 1x sehari.
2. Mengobati Sembelit
Caranya 5 helai daun iler dicuci, direbus dengan segelas air sampai tinggal setengah. Saring dan beri sesendok minyak kacang. Minum sekaligus.
3. Mengobati Bisul
Caranya: Daun iler dicuci bersih, ulasi dengan minyak kelapa lalu digarang. Hangat-hangat di tempelkan ke bisul.
4. Mengobati Luka/borok
Caranya: Beberapa helai daun iler dicuci, remas-remas sampai keluar cairannya. Tempelkan pada luka. Ganti 3x sehari.
5. Perut mulas
Caranya: potong akar iler dicuci den direbus dengan 2 gelas air sampai airnya tinggal stengah. Diminum pagi dan sore, masing-masing 1/2 gelas.
6. Untuk haid terlambat
Caranya: helai daun iler dicuci, direbus dengan 2 gelas air sampai tinggal setengah. Diminum 1x sehari. Ramuan ini diminum paling banyak 3 hari.
Untuk diminum pada hari terakhir haid (membersihkan): 3 helai daun iler dicuci, sekeliling kunyit dicuci, dikupas. Semua dilumatkan sambil diberi sedikit garam. Beri 3 sendok makan air, peras dengan kain./ Cairan itu diberi sesendok teh air jeruk nipis.
7. Sakit mata merah
Untuk obat minum: 5 helai daun iler dicuci dan direbus dengan segelas air sampai tinggal setengah.Untuk ditempelkan : Daun iler dicuci bersih, agak diremukkan dengan tangan tepi tidak sampai hancur. Lalu tempelkan ke mata yang sakit.
Caranya: Daun iler segar 12 helai; Herba jung Rahab (abunya)1 sendok teh; Asam kawak secukupnya; Air secukupnya, Herba jung rahab secukupnya dibakar dan diambil abunya. Ramuan dipipis hingga berbentuk pasta, Ditapalkan di perut.
9. Radang usus:Daun iler segar 12 helai; Bawang merah (disangrai)1 umbi; Rimpang kunyit 2 g;
Herb apatikan cina segar 7 g; Menyan madu 1/2 g; Air 110 ml, Dibuat infus atau dipipis, Diminum 2 kali sehari; pagi dan sore; tiap kali minum 100 ml (infus)atau 1/4 cangkir (pipisan).
10. Mengobati batuk
Air rebusan dari daun miana akan lebih berkhasiat ketika kamu mengalami gejala batuk dan ini sebagai bentuk pencegahan yang sangat baik. Akan tetapi jika kamu memang sudah mengalami batuk seperti batuk berdahak atau batuk kering bisa juga kamu jadikan obat herbal untuk meredakan batuk dan rasa sakit yang ditimbulkan dari sakit batuk itu sendiri.
11.Mengobati flu
Penyakit yang satu ini biasanya akan dibarengi dengan rasa demam atau suhu panas yang tinggi ketika flu. Sebagai pencegahannya kamu bisa meminum air rebusan dai daun miana untuk meredakan demam dan juga menyembuhkan flu.
12.Mengobati tifus
Salah satu penyakit yang bisa diakibatkan karena adanya bakteri yang ada di dalam tubuh ini bisa juga kamu sembuhkan dengan mengkonsumsi daun miana. Minumlah air rebusannya ketika malam hari menjelang tidur atau bisa juga ketika pagi hari.
13. Menangkal radikal bebas
Salah satu khasiat hebatnya dari daun ini adalah mampu menangkal radikal bebas yang bisa saja diakibatkan karena polusi udara dan lain-lain.
Bahkan radikal bebas juga sebagai salah satu penyebah tumbuhnya sel kanker di dalam tubuh. Dengan mengkonsumsi daun miana maka akan mebentengi tubuh dari radikal bebas yang bisa mengakibatkan tumbuhnya berbagai macam penyakit.
Itulah manfaat tanaman mina yang sangat luar biasa, selain sebagai tanaman hiyas daunya pun bermanfaat untuk menyembuhkan banyak penyakit, terima kasih semoga bermanfaat
0 Response to " Khasiat Tanaman Miana; Jawer kotok; Kentangan"
Post a Comment
Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar dengan Bijak