Blog Cepat Di Terima Adsense

Bismillâhirrahmânirrahîm. Puji dan syukur kepada Allah subhânahu wata’âla, Tuhan Yang Maha Mengetahui dan Menganugerahkan pengetahuan kepada makhlukNya, 

Shalawat serta salam semoga selalu tercurahkan kepada Rasulullah Sallallahu 'alaihi wa sallam yang tidak akan pernah habis teladan terpancar dari diri Beliau sampai akhir masa.

Bagaimana caranya agar blog cepat diterima AdSense?

Saya kasih tau intinya saja ya, panjang banget kalau dijelasin detail.

Penilaian adsense itu banyak banget, bisa template, artikel, link, laman, jumlah visitor, dll.

Tema

Ini sih dasar banget ya, pada intinya google akan melihat kecepatan template dalam memuat konten di blog tersebut. Semakin cepat, semakin bagus. Lupakan dulu masalah estetik, pernak pernik yang gak perlu, yang penting loadingnya cepet dan ketrima adsense barulah ganti template yang estetik/menarik.

Sekarang udah banyak template cantik tapi juga cepet, silahkan cari sendiri.

Outbound link

Apa itu? Link yang mengarah ke luar dari sebuah situs (dari situs A ke situs B). Sebaiknya tidak ada outbound link sebelum keterima adsense. Entah valid atau tidak tapi saya lakuin dan berhasil.

Page/laman

Halaman itu beda sama postingan ya. Pastikan di blogmu sudah ada halaman Tentang Kami, Privacy Policy, Disclaimer, dan sejenisnya. Adanya halaman tersebut akan menaikan citra sebuah blog di mata google.

Kualitas artikel

Saya kasih contoh, tulisan (jawaban) ini menurut saya gak berkualitas atau kurang berkualitas karena letak keyword aja ngawur bahkan ga ada.

Algoritma google itu ribet! Gak bisa asal tulis jebret posting, kalau gak pakai riset ya hasilnya cuma hoki-hokian aja berharap ada trafik organik nyasar ke situ.

Kualitas itu dinilai dari panjang tulisan, informasinya tersampaikan atau tidak, keywordnya merata atau tidak, meta deskripsi, permalink, optimasi image.

Kalau gak berkualitas biasanya ditolak adsense dengan alasan low value content.

Mau artikelnya nge-rank? Silahkan belajar sendiri SEO on page.

Backlink

Backlink itu link ke situs (mu) yang berasal dari web lain. Misal saya nulis di Quora terus saya kasih link blog saya, itu jadi backlink. Tapi saya cek link dari quora gak masuk itungan backlink sih.

Makin banyak backlinkmu, makin bagus. Tapi jangan spam, kena semprot nanti.

Jumlah visitor

Kalau poin-poin di atas terpenuhi maka visitor akan datang sendiri, dijamin deh. Paling gak sehari 100 organik trafik. Kalau blog mu sudah ada visitornya ya berarti udah layak buat nayangin iklan.

Logika aja deh, blog mu ga ada visitor, terus yang mau nonton iklan siapa, buat apa juga pengiklan masang produk mereka di tempat sepi. Penghasilan juga berbanding lurus sama visitor.

Jadilah bermanfaat Sallam bahagia Sukses Dunia Akhirat.

0 Response to "Blog Cepat Di Terima Adsense"

Post a Comment

Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar dengan Bijak