Meluncur Tinggi
Bismillahirrahmanirrahim. Tiada untaian kata yang pantas diucapkan seorang hamba dan syukur kehadirat Allah subhanahu wa ta'ala, semoga rahmat dan karunia-Nya selalu menyertai setiap langkah-langkah kita dalam penghambaan kepada-Nya.
Tak lupa pula, shalawat serta salam tetap tercurahkan kepada manusia paling mulia, Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam, keluarga, para sahabat, dan para pengikutnya yang selalu istiqamah dalam menjalankan risalahnya hingga akhir zaman.
AGAR ANDA BISA MELUNCUR TINGGI
Meskipun sama-sama pesawat, tetapi ada perbedaan mendasar antara pesawat terbang dengan pesawat luar angkasa. Sadarkah saudara bahwa pesawat terbang tidak pernah melepas bagian-bagiannya di udara?
Sedangkan pesawat luar angkasa, ketika meluncur akan melepaskan bagian demi bagian yang semula melekat padanya. Awalnya roket pendorong akan terpisah. Karena roket ini fungsinya hanya untuk mendorong pesawat dari permukaan bumi.
Selanjutnya tangki bahan bakar eksternal juga ikut memisahkan diri, sehingga mesin utama akan beroperasi dengan bahan bakar internal. Dan seterusnya satu persatu komponen yang tidak dibutuhkan tinggal menunggu giliran untuk terbuang.
Dengan cara seperti ini pesawat luar angkasa bisa terbang setinggi-tingginya. Bahkan bisa mendaratkan robot penelitian di planet Mars, seperti yang kita lihat pada video di atas.
Video tersebut adalah animasi dari peluncuran roket ruang angkasa tanpa awak bernama Spirit Mer-A yang dilakukan oleh NASA tahun 2004.
Di sisi lain, pesawat terbang yang tidak pernah melepas apapun, tidak mampu lagi terbang lebih tinggi dari awan, apalagi sampai menembus atmosfer bumi. Perkembangan teknologi rupanya telah merumuskan teori bahwa untuk terbang setinggi mungkin diperlukan proses pelepasan.
Seandainya teori ini dicerminkan pada diri seorang muslim, kita juga membutuhkan pelepasan untuk bisa meraih kedudukan tinggi di sisi Allah. Pelepasan ini disebut sebagai takhliyah atau at-takhalli.
Apa yang harus kita lepaskan? Yaitu akhlak yang tidak terpuji. Seperti dengki kepada orang lain, berburuk sangka, sombong, merasa bangga dengan amalnya, serta sifat-sifat tercela lainnya.
Karena Allah menginginkan kita terlepas dari sifat-sifat yang demikian, sebagaimana disebut dalam Surat An-Nisa ayat 49,
بَلِ اللَّهُ يُزَكِّي مَنْ يَشَاءُ
“Sebenarnya Allah membersihkan siapa saja yang dikehendaki-Nya.”
Hati memang harus bersih dan suci dari akhlak yang tidak baik. Hati yang tidak pernah melepas apapun, tidak mampu lagi terbang lebih tinggi dari keadaannya sekarang.
Di pagi ini, kita coba lepaskan penyakit-penyakit hati yang suka mengganggu kedekatan kita dengan Illahi.
Salam Sukses Dunia Akhirat
0 Response to "Meluncur Tinggi"
Post a Comment
Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar dengan Bijak