Kamu Itu Unik

Bismillahirrahmanirrahim. Tiada untaian kata yang pantas diucapkan seorang hamba dan syukur kehadirat Allah subhanahu wa ta'ala, semoga rahmat dan karunia-Nya selalu menyertai setiap langkah-langkah kita dalam penghambaan kepada-Nya. 

Tak lupa pula, shalawat serta salam tetap tercurahkan kepada manusia paling mulia, Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam, keluarga, para sahabat, dan para pengikutnya yang selalu istiqamah dalam menjalankan risalahnya hingga akhir zaman.

KAMU ITU UNIK

Foto di atas cukup legendaris dan dilihat banyak orang dalam waktu singkat. Foto tentang seorang lelaki yang sedang memberikan penghormatan terakhirnya kepada seekor badak yang sudah tak bernyawa.

Lelaki itu bukan orang biasa, ia adalah pelatih badak pada pusat konservasi hewan di Kenya. Dan badak itu juga bukan badak biasa, ia adalah pejantan terakhir dari jenis badak putih utara (northern white rhino) di planet bumi ini.

Pada bulan Maret 2018, hewan langka satu-satunya itu mati karena sakit. Dengan kematiannya, di bumi ini sudah tak ada lagi badak putih utara jantan. Kisah tragis inilah yang menyebabkan kenapa foto tersebut begitu fenomenal.

Tanpa kita sadari, bukan hanya northern white rhino itu yang tinggal satu-satunya. Sebenarnya diri kita ini juga satu-satunya di dunia. Saat kita tiada nanti, tak ada orang lain yang sama dan serupa lagi. Ini menunjukkan setiap manusia adalah mahluk yang unik. Langka.

Oleh karena itu tidak perlu membandingkan diri kita dengan orang lain. Karena keunikan yang kita miliki masing-masing itu tentu menyebabkan kelebihan kita saling berbeda. Karya kita juga berbeda. Ada yang pandai melukis, ada lagi yang pandai menulis, ada yang pandai berbicara, dan sebagainya.

Penulis pun tidak ada yang sama. Saya belum tentu mampu menulis cerita fantasi layaknya J.K. Rowling, namun justru di situlah keunikan saya. Karena menulis dengan gaya tulisan seperti ini, hanya saya yang bisa! Saya yakin saudara juga punya pembeda, yang tidak bisa ditiru oleh siapapun.

إِنَّ سَعْيَكُمْ لَشَتَّىٰ

"Sesungguhnya usaha kamu memang berbeda-beda." (Surat Al-Lail: 4)

Kuncinya adalah percaya kepada diri sendiri. Yakinlah dengan karya yang kita hasilkan. Cintai usaha kita. Ketahuilah diri ini tidak butuh penghargaan dari orang lain, ketika kita sudah bisa menghargai diri sendiri. Seperti yang diucapkan Walt Disney, 

The more you like yourself, the less you are like anyone else, wich make you unique.

(Semakin kamu menghargai diri sendiri, maka kamu akan semakin berbeda dari orang lain, hal yang akan menjadikanmu unik)

Jadi, bebaskan saja diri kita. Berkarya saja tanpa perlu membandingkan. Menjadi diri sendiri saja. karena setiap manusia adalah mahluk yang unik. Langka.

Berkaryalah untuk meninggalkan manfaat, sehingga menjadi pemberat timbangan kebaikan di akhirat.!

Salam Bahagia Sukses Dunia Akhirat 

0 Response to "Kamu Itu Unik"

Post a Comment

Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahkan Berkomentar dengan Bijak